KPU Bantul Punya Cara Unik Jaring Pemilih Pemula

KPU Bantul Punya Cara Unik Jaring Pemilih Pemula
Sosialisasi tahapan Pemilu 2024 kepada pemilih pemula oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. - Foto: ANTARA/HO-KPU Bantul

OnokAe.com, BANTUL — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, gencar menyosialisasikan tahapan Pemilu 2024 kepada pemilih pemula untuk meningkatkan partisipasi pemilih yang baru pertama kali mendapatkan hak pilih pada pemilu.

“Potensi pemilih pemula di Bantul cukup besar. Berdasarkan hasil Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Bulan Juni 2022 tercatat sebanyak 10.104 pemilih masuk dalam kategori pemilih pemula,” kata Koordinator Divisi Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih KPU Bantul Musnif Istiqomah di Bantul, Kamis.

Seperti sosialisasi tahapan pemilu yang digelar pada Rabu (7/9), kata dia. KPU Bantul mengundang para ketua organisasi siswa intrasekolah (OSIS) tingkat SMA/SMK/MA se-Bantul sebanyak 61 sekolah dan para ketua OSIS hasil Pemilihan Ketua OSIS (Pemilos) Serentak Tahun 2021.

“Sosialisasi tahapan pemilu ini penting karena para ketua OSIS akan menjadi pemilih pemula pada Pemilu 2024. Pemilih pemula sering menghadapi minimnya informasi tentang waktu penting pada pemilu,” katanya.

Dalam sosialisasi, katanya, KPU Bantul mengenalkan para pemilih pemula dengan 11 tahapan pemilu dalam Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, mulai tahapan perencanaan program, dan anggaran sampai pengucapan sumpah janji presiden dan wakil presiden, serta anggota DPR,DPR, DPRD provinsi dan kabupaten/kota.

BACA JUGA  Surya Paloh Sebut Tetap Pada Koalisi Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf

Dia mengatakan para pemilih pemula diharapkan aktif memastikan tercatat sebagai pemilih melalui aplikasi lindungi hakmu.

“Sebagai pemilih pemula diharapkan berpartisipasi aktif dalam tahapan-tahapan lain, misalnya ikut menyosialisasikan hari dan tanggal pemilu mulai dari lingkungan terdekat masing-masing,” katanya.

Ketua KPU Bantul Didik Joko Nugroho mengatakan bahwa para ketua OSIS yang sudah menjadi pemilih pemula akan aktif dalam Komunitas Pelajar Peduli Demokrasi (KOMPPAK) yang dibentuk KPU Bantul.

“Komunitas KOMPPAK telah dibentuk sejak tahun 2019 dan merupakan para ketua OSIS hasil Pemilos di Bantul. Melalui komunitas inilah nantinya para pemilih pemula akan menjadi agen demokrasi di sekolahnya masing-masing,” katanya. (ar)

 


Bikin artikel seru kamu yang menarik dan bermanfaat! Let’s join OnokAe Ada Aja dengan klik di sini.




Bagikan Artikel ini


Terhubung dengan kami

     



Iklan Banner Massal di 101 Situs Iklan Baris Aktif